Jumat, 07 Oktober 2011

Bukittinggi Dan Transportasi Tradisional Bendi

Transportasi Tradisional Bendi
Berjarak kurang lebih 90km dari Bandara Internasional Minangkabau (BIM),anda akan berada di Kota Bukittinggi dan disambut dengan hawa dingin menyegarkan, sesuai dengan namanya Bukittinggi. Bukittinggi adalah salah satu kota wisata di Sumatera Barat. Julukan kota wisata yang melekat pada Bukittinggi ternyata bukan omong kosong belaka, banyak penginapan/hotel, wisata belanja, wisata sejarah serta makanan yang ada di Bukittinggi.
Transportasi Tradisional
Bendi, adalah sebutan untuk kereta kuda dengan dua roda, dikemudikan oleh kusir. Angkutan tradisional ini masih dipertahankan oleh pemerintah dan masyarakat sekitar Bukittinggi. Bendi ini akan dapat mengantar kita berkeliling kota Bukittinggi, harga yang murah berkisaran Rp.15.000 untuk berkeliling Kota Bukittinggi mengingatkan kita seperti masa tempo dulu.
eeeeeeemmmmmmmmm anda penasaran dengan keindahan dan kenyamanan berwisata di kota Bukittinggi? lihat dulu dong informasi objek wisata lainnya di blog ini atau juga informasi sarana dan prsarananya yang betul-betul membantu anda untuk berwisata di Kota Bukittinggi.

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

 
Copyright © 2011. Andy Sutan Mudo . All Rights Reserved
Home | Company Info | Contact Us | Privacy policy | Term of use | Widget | Site map
Design by Herdiansyah . Published by Borneo Templates